—
A Yudinasyah
beritasebelas.com,Lahat – Sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia, tentang kewajiban penggunaan Aplikasi Siskeudes dalam pengelolaan keuangan dana desa, Kecamatan Lahat Selatan menjadi kecamatan pertama di Kabupaten Lahat yang mengadakan coaching clinik Rabu 29 November 2017.
Redi mengungkapkan kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk menyamakan persepsi tentang penggunaan Aplikasi Siskeudes, dalam pengelolaan dana desa Tahun anggaran 2017.
“Urun rembuk untuk menyusun rencana kegiatan agar penggunaan Aplikasi Siskeudes dapat berjalan dengan baik, serta latihan penggunaan Aplikasi Siskeudes juga menjadi target dalam sosialisasi ini,” ujarnya.
Sedangkan, auditor dari Inspektorat Kabupaten Lahat, Drs Yusri AP Msi mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Kecamatan Lahat Selatan.
“Ini salah satu hal positif yang perlu di contoh kecamatan lain, percepatan implementasi Seiskudes dan SDM di desa yang terbatas, apalagi yang mengerti IT tidak seluruhnya dan tidak merata, dengan adanya coaching clinik ini, sangat membantu desa dalam perencana anggaran desa di 2018 ” pungkasnya.
