Klik tautan Lihat artikel asli di bawah untuk baca lanjutan beritanya.
Hadapi India di Final, Indonesia Siap Pertahankan Gelar Juara

BERITASEBELAS.COM, Tim bulu tangkis putra Indonesia siap mempertahankan gelar juara dengan menghadapi India di partai final Piala Thomas 2022 yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Minggu (15/5) pukul 13.00 besok waktu setempat.
Tampil di laga puncak, skuad Merah Putih akan tampil dengan formasi terbaiknya. Para pemain bahkan diminta untuk fokus berlatih demi melakoni laga final ke -21 bagi tim Garuda tersebut.
“Indonesia sangat serius menghadapi partai final Piala Thomas lawan India besok. Sore ini mereka berlatih agar lebih siap menghadapi partai final,” kata manajer tim, Hendro Santoso dikutip Tim Media PP PBSI.
“Kita baru besok pagi berdiskusi untuk menyusun susunan pemain untuk diturunkan lawan India. Yang pasti, kami turunkan kekuatan terbaik.”
Dalam menentukan susunan pemain, pihaknya bakalan berdiskusi lebih dulu dengan para pelatih, pelatih fisik, dokter, hingga tim psikologi. Terlebih, nama-nama pemain baru akan diserahkan sekitar 4 jam sebelum pertandingan berlangsung.
Di lain sisi, pelatih tunggal putra, Irwansyah menyatakan bahwa semua anak asuhnya dalam kondisi sempurna walau mengakui pertarungan melawan Jepang di semifinal kemarin sempat membuat para pemainnya lelah.
Namun, dengan rehat penuh hari ini, dia optimistis kondisi pemainnya bakalan kembali bugar. Pun begitu, dalam menghadapi laga final kontra India nanti ia menyatakan semua pemainnya siap tempur. Mereka yang diturunkan siap untuk menyumbang angka.
“Performa Ginting juga makin bagus. Rasa percaya dirinya juga makin tumbuh. Ini hal yang positif, apalagi dia kemarin bisa kalahkan Momota,” papar Irwansyah.
Sementara itu, pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi mewanti-wanti pemainnya untuk tampil all out melawan India. Ia juga akan menentukan pemain yang turun setelah melihat hasil latihan sore ini.
“Untuk pertandingan besok, saya minta pemain wajib kerja ekstra keras. Ibaratnya, kepala jadi kaki, kaki jadi kepala,” tutur pelatih yang karib disapa Coach Naga Api tersebut.
“Sebetulnya semua pemain siap dimainkan. Tetapi saya akan berbicara secara personal dulu dengan mereka untuk melihat bagaimana kesiapan fisik, teknik, dan terutama mentalnya. Karena ini partai final yang sangat tidak mudah.”[]
Sumber: akurat.co
Penting:
Apabila terdapat kesalahan informasi dalam berita ini, silahkan kirim laporan ke email beritasebelascom@gmail.com.