Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmi menjadi anggota Pemuda Pancasila (PP) setelah mendapatkan Kartu Tanda Anggota (KTA). Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) Japto Soelistyo Soerjosoemarno menyampaikan Anies bukan anggota kehormatan.
“Dia menjadi anggota PP, bukan anggota kehormatan. Biasanya kalau pejabat kita kasih kehormatan tapi beliau mempunyai pandangan yang sama, visi, misi yang sama dalam ideologi, berketuhanan dan segala macam,” kata Japto dalam acara Peresmian Gedung Baru Majelis Pimpinan Nasional Pemuda Pancasila di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 1 Oktober 2022.
Anies mendapat kartu anggota Pemuda Pancasila dengan nomor keanggotaan 0000007. Menurutnya, nomor keanggotaan Anies, seperti film action James Bond.
“Kebetulan nomor beliau adalah 0000007, James Bond,” ujar Japto.
Anies pun menyampaikan apresiasinya karena sudah menjadi anggota PP. “Harapannya, saya bisa ikut berkiprah dan memberi manfaat bagi organisasi,” kata dia.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) Japto Soelistyo Soerjosoemarno dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan Gedung Baru Majelis Pimpinan Nasional Pemuda Pancasila di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 1 Oktober 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Sumber: repelita.com