TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Seorang alumni SMA Negeri 3 Bandung membongkar fakta soal kereta luar biasa (KLB) yang disewa untuk study tour ke Bali.
Ia membantah kabar kalau SMAN 3 Bandung ini merupakan sekolah elit.
Menurut dia, SMAN 3 Bandung hanya sekolah negeri biasa.
Selain itu, ia juga membongkar fakta bahwa KLB yang disewa siswa SMAN 3 Bandung itu bukan kereta wisata dengan harga yang 'wah'.
Menurut dia, penyewaan KLB itu karenakan jumlah siswa yang ikut banyak dan memenuhi jumlah penumpang 1 rangkaian.
Sehingga siapapun, jika jumlahnya memenuhi maka bisa menyewa KLB ini.
Sumber: bogor.tribunnews.com