BERITASEBELAS.COM - Partai politik tergabung sebagai Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yakni Golkar, PAN, dan PPP, resmi mendaftarkan diri bersamaan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (10/8/2022).
Tiga ketua umum parpol tersebut juga hadir langsung memimpin partainya masing-masing.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengakui pihaknya menyambut hangat tahapan pemilu ke-13 yang dilaksanakan di Indonesia.
Airlangga menyebut partainya akan selalu mendorong pemilu secara jujur, adil, demokratis, dan tidak menggunakan isu primodial.
Menurutnya, Golkar dan seluruh anggota KIB memiliki kepentingan untuk menjaga stabilitas politik yang selama ini sudah terbangun.
"Kami memiliki semangat yang sama untuk menyambut pesta demokrasi yang akan diselenggarakan," ujar Airlangga di gedung KPU, Rabu (10/8/2022).
Sumber: genpi.co